Propam Polres Sekadau Gelar Gaktibplin Polsek Belitang Hilir, Tingkatkan Disiplin Personel Polri

    Propam Polres Sekadau Gelar Gaktibplin Polsek Belitang Hilir, Tingkatkan Disiplin Personel Polri

    POLRES SEKADAU, Polda Kalbar, - Dalam rangka menjaga kedisiplinan anggota Polri, Sipropam Polres Sekadau menggelar kegiatan Penegakkan Ketertiban dan Kedisiplinan (Gaktibplin) di Polsek Belitang Hilir, pada Jumat (5/4/2024).

    Kegiatan Gaktibplin ini dipimpin langsung oleh Kasi Propam Polres Sekadau IPTU Guritno Prahoro beserta anggotanya. Bertindak sebagai sasaran adalah seluruh personel Polsek Belitang Hilir.

    Pemeriksaan meliputi kelengkapan administrasi seperti KTA, KTP, SIM, STNK, kartu Senpi dinas, dan kelengkapan pangkat serta atribut Polri lainnya. Selain itu, Sipropam juga memeriksa sikap tampang dan penggunaan seragam dinas sesuai aturan yang berlaku. Hasil Gaktibplin di Polsek Belitang Hilir, tidak ditemukan pelanggaran, namun personel diminta agar menjaga soliditas dan tingkatkan kedisiplinan.

    Kapolres Sekadau AKBP I Nyoman Sudama melalui Kasi Humas AKP Agus Junaidi menjelaskan bahwa kegiatan Gaktibplin ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan dan meminimalisir pelanggaran yang dilakukan oleh personel Polri, khususnya di jajaran Polsek Belitang Hilir.

    "Gaktibplin ini merupakan salah satu upaya Polres Sekadau untuk mewujudkan program Zero Pelanggaran di tahun 2024, yang harapannya dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri yang Presisi, " jelas AKP Agus Junaidi.

    Lebih jauh, AKP Agus Junaidi menegaskan bahwa jajaran Polres Sekadau berkomitmen untuk selalu menjaga citra dan marwah institusi dengan menegakkan disiplin internal.

    "Polres Sekadau tidak akan mentolerir pelanggaran yang dilakukan oleh anggotanya. Bagi anggota yang kedapatan melanggar, akan diberikan sanksi sesuai dengan tingkat pelanggarannya, " tegasnya.

    Kegiatan Gaktibplin ini diharapkan dapat menjadi pengingat bagi seluruh personel Polri di jajaran Polres Sekadau untuk selalu menjaga sikap tampang, kelengkapan administrasi, dan berperilaku sesuai dengan norma dan etika Polri. (MFA)

    Cucu

    Cucu

    Artikel Sebelumnya

    Kapolda Kalbar Bersama Forkopimda Kalbar,...

    Artikel Berikutnya

    Operasi Ketupat Kapuas 2024, Polres Kubu...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Leonardy Harapkan Kongres PB Lemkari Akhir Januari 2025
    Hendri Kampai: Perlawanan Rakyat atas Ketidakadilan, Indonesia Menghadapi 'Vigilante Virtual'
    Menjadi Urang Lengayang: Sebuah Cerita tentang IKWAL, Keluarga Besar yang Tak Terpisahkan